Baca Berita

Berbisnis Akhirat Lewat Waqaf Alquran bersama Kampung Dongeng Magelang, kuuuy!

28 February, 2019

kakdina Berita

Sahabatku sekalian, betapa banyak masjid dipelosok yang al qurannya sudah lusuh dan tak lengkap padahal semangat membaca Al quran menjelang bulan ramadhan ini semakin menggebu


Ayoo kita wakaf al quran yuk, semoga saudara kita makin akrab dengan al quran yang jelas, bagus, bersih. Dan berkahnya bagi kita, pahala bagi setiap membaca akan mengalir kepada kita sehingga bagi kita yg belum bisa baca semoga jadi  semangat belajar, yang belum lancar jadi semakin lancar, dan semakin hapal serta makin bisa mengamalkannya, Aamiin.

 

Kampung dongeng magelang bekerjasama dengan relawan dan para donatur mengadakan program 1.000 Alqur'an untuk Grabag dan Ngablak magelang. Mentasyarufkan wakaf 347 mushaf dan uang tunai untuk pondok pesantren dan masjid yg membutuhkan.
Wakaf Al Quran merupakan pengamalan yang pahalanya terus mengalir meskipun pewakaf sudah meninggal dunia; wakaf tergolong ke dalam amal jariyah atau amalan yang tidak putus pahalanya bagi orang yang beramal mewakafkan harta bendanya di jalan Allah Swt.
Sebagaimana dijelaskan dalam dalil,


“Apabila anak Adam (manusia) wafat, maka terputuslah semua (pahala) amal perbuatannya kecuali tiga macam perbuatan, yaitu sedekah jariah, ilmu yang bermanfaat, dan anak saleh yang mendoakannya” (HR. Muslim).Indonesia adalah negara muslim terbesar di dunia, akan tetapi masih banyak Masjid yang belum layak baik dari bangunan fisik maupun sarana dan prasarana. Wakaf Qur'an Kampung dongeng Magelang, menjadi perantara antara masyarakat yang membutuhkan fasilitas masjid yang layak dengan para Wakif.

 

Harapan dengan diberikannya Al Qur’an melalui Program Wakaf Al Qur’an Kampung Dongeng Magelang Peduli ini akan membuat masyarakat lebih bersemangat untuk beribadah dan memakmurkan masjid. (damar)

keyboard_arrow_up